Mengubah Gambar dengan Base64

Tempo hari saya menggunakan sebuah template yang agak unik karya seorang blogger, template-nya bernama Responsive HTML5 desain Kang Kapuk.  Yang cukup unik adalah ketika ingin mengubah background template saya kebingungan , karena dalam template itu tidak ada link yang mengarah ke gambar background, hanya ada serangkaian kode panjang yang entah apa artinya tersimpan tepat pada posisi CSS Gambar. Setelah saya coba confirm sama yang punya, beliau menjawab background templatenya itu menggunakan base64, tujuannya untuk lebih meringankan loading page blog kita. Karena saya masih tetap bingung dengan istilah itu, saya coba cari di Google dan ketemulah maksudnya. Ternyata sebuah gambar bisa dikonversi ke bentuk kode-kode tertentu (base64), akan tetapi tetap bisa dibaca oleh browser seperti yang saya gunakan pada saat posting ini dibuat.
Secara umum, pengetian Base64 adalah sejumlah skema pengkodean serupa yang mengkodekan data biner dan menerjemahkannya ke dalam representasi radix 64. (Wikipedia)
Langsung saja caranya :
  1. Simpan Link atau Upload sebuah gambar ukuran max 1MB disini.
  2. Setelah itu klik Generate Data URI, lalu kopas result URL-nya dan tempatkan pada posisi posting atau template yang sobat inginkan.
*********

0 komentar :

Posting Komentar

Jika anda menyukai artikel di atas silahkan share atau tinggalkan komentar. Mohon maaf, untuk menghindari spam, komentar yang menyertakan live link akan dihapus.